Kegiatan In House Training di SMPN 6 Majalengka

Pembukaan Kegiatan In House Training

Pada hari Senin, 8 Nopember 2021 telah dilaksanakan kegiatan In House Training di lingkungan SMPN 6 Majalengka. Kegiatan ini mengambil tema “Optimalisasi Kompetensi Guru dalam Penggunaan Media Pembelajaran Berbasis IT untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa”. Di era sekarang, media pembelajaran berbasis IT merupakan salah satu media yang sangat berguna untuk mendukung kegiatan pembelajaran serta dapat meningkatkan motivasi belajar siswa karena membuat kegiatan pembelajaran menjadi lebih menyenangkan.

Fasilitas  di SMPN 6 Majalengka sangat mendukung penggunaan media berbasis IT untuk kegiatan pembelajaran. Terdapat Ruang Multimedia, Laboratorium IPA, dan Laboratorium Komputer yang dilengkapi dengan papan tulis pintar. Guru dapat menghubungkan laptop pribadinya dengan smartboard kemudian menggunakannya sebagai papan tulis interaktif atau untuk menayangkan bahan ajar. Beberapa perangkat all in one touchscreen juga dapat digunakan sebagai media pembelajaran.

Kegiatan Pembelajaran di Ruang Multimedia

Oleh karena itu, peningkatan kompetensi pendidik di lingkungan SMPN 6 Majalengka perlu terus dilakukan agar kegiatan pembelajaran menjadi lebih bermakna dan menyenangkan. Semoga melalui kegiatan IHT ini, para pendidik SMPN 6 Majalengka dapat terus meningkatkan kompetensinya, baik pedagogik maupun profesional, sehingga dapat memberikan layanan yang berkualitas bagi seluruh peserta didik.

Galeri foto kegiatan :

 

Tinggalkan Balasan