Lihat postingan ini di Instagram
Pada tanggal 12 Februari 2025, SMP Negeri 6 Majalengka menggelar Lomba Kreativitas Siswa tahun 2025 dengan meriah. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kreativitas siswa, yang merupakan salah satu indikator yang perlu ditingkatkan berdasarkan Rapor Pendidikan tahun 2024. Acara ini diikuti oleh seluruh siswa dengan antusiasme tinggi.
Berbagai cabang lomba diselenggarakan untuk mewadahi minat dan bakat siswa, antara lain menyanyi, melukis, pidato, maca sajak, speech contest, olimpiade Matematika, IPA, dan IPS, serta atletik. Para siswa menunjukkan kemampuan terbaik mereka dalam setiap cabang lomba.
Kepala SMP Negeri 6 Majalengka menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya sekolah untuk mengembangkan potensi siswa secara menyeluruh. Beliau berharap lomba ini dapat memotivasi siswa untuk terus berkreasi dan berprestasi.
Lomba Kreativitas Siswa ini menjadi ajang yang positif bagi siswa untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka di berbagai bidang. Acara ini juga mempererat tali persaudaraan antar siswa dan guru.