Guru SMPN 6 Majalengka Raih Juara 1 Guru Berprestasi Tingkat Kabupaten Majalengka

Upacara Hari Pendidikan Nasional Kabupaten Majalengka tanggal 2 Mei 2019 merupakan acara yang sangat berkesan bagi seluruh keluarga besar SMPN 6 Majalengka. Bagaimana tidak, pada kesempatan tersebut, salah satu guru terbaik SMPN 6 Majalengka mendapatkan penghargaan Juara 1 Guru Berprestasi SMP Tingkat Kabupaten Majalengka Tahun 2019, yaitu Tatang Sutrisna, S.Pd. Dengan demikian, Pa Tatang, demikian panggilan akrabnya, berhak mewakili Kabupaten Majalengka di perlombaan Guru Berprestasi Tingkat Propinsi Jawa Barat.

Pada tahun 2013 Pa Tatang pernah mengikuti kegiatan Teacher Training yang diselenggarakan di Adelaide, Australia Selatan,  Kegiatan tersebut merupakan agenda resmi Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat demi meningkatkan kualitas guru-guru di Jawa Barat. Sebagai tindak lanjut kegiatan tersebut, beliau aktif mengikuti kegiatan West Java Leader’s Reading Challenge (WJLRC) dan aktif sebagai narasumber provinsi untuk gerakan literasi di Jawa Barat.

Kecintaannya terhadap dunia literasi diimbaskan juga di SMPN 6 Majalengka. Beliau merintis pelaksanaan gerakan literasi sekolah dengan menginisiasi program GaTot KaCa yang merupakan akronim dari Galakan Total Nenamka Membaca. GaTot KaCa telah melahirkan siswa-siswa SMPN 6 Majalengka yang cinta membaca. GaTot KaCa juga telah melahirkan sisiwa-siswa penulis yang handal dan mampu menerbitkan buku ber-ISBN.  Buku karya siswa pertama yang terbit merupakan kumpulan cerpen yang berjudul Senja Bersama Kakak. Buku kedua merupakan antologi puisi yang berjudul  Menggapai Bintang . Beliau juga telah menerbitkan buku berjudul  Leupas Tina Jurang Naraka setelah sebelumnya terlibat dalam penulisan antologi puisi berjudul Gubahan Pertama.

Beliau berharap dengan diraihnya penghargaan ini dapat meningkatkan motivasinya sehingga dapat menjadi guru ikhlas yang menginspirasi.

 

 

Tinggalkan Balasan